salam bloggers...
sebagai seorang nubi di dunia audio ,masih banyak yang perlu ane pelajari dan pada kesempatan ini ane coba untuk melakukan komparasi dan perbandingan impresi dari pada earphone kelas budget yang pernah singgah di meja redaksi dan pernah menemani kehidupan dari penulis he he dalem banget . sekali lagi yang namanya impresi itu sangat subjektif dan relatif tergantung dari kuping orang yang melakukan audisi ,dan tidak menutup kemungkinan akan ada perbedaan impresi dari setiap individu.
langsung aja gan , ini dia impresinya .... cekidot
1. SAMSUNG EP-150 AKA SAMSUNG KEONG
ini termasuk jenis earbuds tapi tanpa busa dan memiliki design yang keren , earphone ini sudah menemani ane selama 6 tahun lebih , dan sekarang sudah tidak ada yang jual alias langka , oke langsung saja impresinya :
karakternya mengarah ke warm dengan high yang lumayan spark dan renyah , sound stage luas dan airy ,separasi alat kurang begitu kentara, imaging cukup dan detail bagus.
- low = bass lumayan ngepunch tapi tak terlalu kuat , terkesan kurang bulat dan lemah ,tapi pada jamanya bass seperti ini sudah bagus.
- mid = vocal foward , intim dan terasa bernyanyi di depan muka , dan kadang terlalu dekat
- high = treble terasa renyah dan sparkling , kadang terlalu masuk ke mid sehingga terkesan agak cempreng dan lumayan menusuk telinga.
pada jamanya, samsung keong sudah termasuk yang terbaik di kelasnya , sehingga banyak yang menobatkannya sebagai salah satu legenda kere hore.
2. APPLE EARPHONE
ini adalah earphone bawaan dari perangkat apple generasi awal , sebenarnya jarang ane pake karena sound signnya bukan selera ane , tapi ah sudahlah , mari kita review aja ..
memiliki sound sign yang mengarah ke bright dengan clarity dan detail yang bagus namun kurang musikal dan terkesan kurang serius buatnya ( sekedar ada aja he he )
- low = sektor bass seperti lagunya geisha antara ada dan tiada
- mid = vokal penyanyi jelas dan forward , jernih
- high = treble terkesan terlalu mendominasi , kadang bikin sakit telinga he he
meski keluaran apple tapi menurut ane ini kurang dapat diandalkan untuk bermusik , power kurang dan mungkin hanya bagus buat telpon telponan.
3. APPLE EARPOD
ini adalah earphone bawaan iphone 5 keatas dan oleh apple disebut dengan nama earpod , dan klaim apple juga untuk mendesign earpod ini dibutuhkan waktu kurang lebih dua tahun . bagaiman kualitasnya mari kita test.
jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya earpod membawa banyak perubahan selain design dan fitting juga kualitas sound yang lebih mengarah ke warm dengan penambahan bass yang sangat kentara , karakternya fun sehingga bisa digunakan berlama lama tanpa menyakiti kuping.
low = bass nya tebel dan punchy , jika fitting di telinga pas , sub bass juga terdengar baik
mid = posisi vokal pas , tidak terlalu maju tapi terdengar jelas dan intim
high = treble juga mengalami refine dari sebelumnya , lebih terkontrol dan tidak menusuk lagi , enak buat berlama lama
tampaknya apple memang melakukan riset dalam pembuatan earpod , terbukti peningkatan signifikan dari segi kenyamanan dan kualitas sound , karakter yang warm memang cocok buat menemani apple device yang cenderung bright , hasilnya audio yang balance , recomended untuk pemakaian harian yang simple cukup derek pakai hape , good job apple.
4. VIDO
ini juga termasuk earbuds legenda kere hore , awalnya bernama window yaitu bawaan dari mp3 player window w25 harganya sebanding dengan dua bungkus rokok he he kere hore kan
karakter vido mengarah ke warm basshead para bass lover pasti suka , all rounded siap melahap semua gendre musik dengan baik , sound stage yang luas menjadi andalannya.
- low = bassnya deep , thig dan punchy , tebel berkarakter , tidak melebar ke mid
- mid = vokal penyanyi terasa dekat dan tidak mendem , instrumen terdengar jelas
- high = treble halus dan tidak tajam , cocok dipakai lama lama
vido earbuds adalah seri low end tapi memiliki kualitas yang sebanding dengan earbuds dengan harga dua sampai tiga kali lipatnya , best price to performance ... hail vido
5. PHRODI POD 007P AKA JIMBON
phrodi pod 007p lebih dikenal dengan nama jimbon ( plesetan dari james bond 007 ) merupakan iem dengan karakter all rounded , bass deep , detail bagus , jernih , apalagi harganya yang super murah membuat iem ini koleksi wajib bagi pecinta audio
- low = bass deep bulat , punchy tetapi tidak terlalu tebel , cukup buat musik edm
- mid = suara vokal intim dan foward , ketika mendengarkan lagu raisa ane rasa neng berbisik mesra di dekat kuping ane , tarikan dan desahan nafas terdengar jelas.
- high = treble spark renyah , masih dalam katagori nyaman , suara cymbal drums terdengar nyata.
jimbon menurut ane iem yang balance , bass ada , mid bagus , treble dapet , untuk harga di level jimbon , dia sudah end game ( tak ada lawan )
saat audisi ane menggunakan :
dap : smartphone
meizu mx4 pro , xiaomi redmi 3s dan ipad 1 ( all equalizer off )
lagu : format flac dan wav
raisa - tentang cinta
bosanova java - samudono , kuncung
the chainsmokers - don't let me down
sierrra soetedjo - the only one , save the last dance
radiohead - creep
payung teduh - untuk perempuan yang sedang di pelukan
metallica - lords of summer , halo on fire
banda neira - rindu , hujan di mimpi
pas band - kesepian kita
demikian sedikit dari ane gan , review dari earphone yang pernah ane coba , sekali lagi ane tegaskan impresi bisa berbeda beda tiap orang , tergantung kuping orang itu sendiri , makanya di kalangan audio terdapat pepatah " trust your own ears " ( percaya sama kuping sendiri )
salam music mania ...
No comments:
Post a Comment