Sunday, 12 November 2017

TONEKING TP 16 REVIEW


salam bloggers ...
jumpa lagi di belog megandonk , dan diatas meja redaksi telah ada sebuah irbad besutan musicmaker yaitu toneking tp16 yag masih di level harga kere hore tepatnya diangka 200ribuan , langsung aja gan mari kita simak sepakterjang si tp16


DESIGN
jujur pertama liat ni irbad sudah terpancar aura gantengnya , hadir dengan casing sejuta umat yang standard membosankan , tapi dengan logo keren ( orang orang bilang logo rumah makan padang ) dan tulisan toneking tp16 di sisinya membuat kesan semakin ganteng saja si irbad ini ,perpaduan hitam dan silver begitu sepadan, dilengkapi dengan kabel ofc ( oxigen free copper ) yang berwarna silver yang anti kusut semakin menambah nilai estetikanya dan paket yang lengkap mulai dari kotak , case , sponge dan clip kabel disertakan , sebuah penjualan yang ane rasa sangat serius dangan value yang sangat baik


SOUND
masuk ke ranah sound disini akan sangat subjektif karena banyak faktor yang berpengaruh , mulai dari setup audio , lagu , keadaan kuping user he he , berikut adalah jabaran dari kuping penulis yang kurang latihan ya , dengan bahasa seadanya ( bukan audiophile ) dan semoga bisa memberikan sedikit gambaran tentang si tp16 ini .
di kuping penulis tp16 terdengar netral , clear , bersih dan potensi keunggulan lebih di mid dan high,
teknikalitas yang sangat bagus , separasi terdengar sangat rapi antara alat musik bahkan di satu alat musik pun terdengar layer dengan detail yang bikin senyum senyum, ( misalnya gesekan gitar akustik terasa nyata dan dirasakan getarannya string demi stringnya ) , imaging tercipta jika file lagu yang digunakan memiliki resolusi tinggi seperti format lagu dsd ,benar benar terasa peletakan alat alat dan suasana sekitarnya yang menciptakan sound stage dan suasana seperti aslinya , memang untuk merasakan taring dari toneking tp16 mesti menggunakan lagu dengan mastering bagus dan di kuping penulis perlu sedikit volume diatas rata rata ( maklum gan kuping sudah tua he he ).

low   = bass deep , tekstur bagus , cepat dan lincah , sub bass masih bisa dihandle dengan baik, basshead masih masuk kecuali yang akut , upper bass terdengar gurih dan renyah , dibawa ber edm ria masih dapet kok gregetnya. speed bagus buat metalan dan rock
mid   = ini merupakan keunggulan tp16 , frekuensi ini terdengar sangat bertekstur dan berlayer , ramai dengan suara suara gaib , jin dll yang mungkin tidak terlalu keluar di irbad yang lain, karena detail yang bersih dan jernih bagi sebagian orang akan terdengar sedikit kering , tapi presentasi vokal cewek ngayun masih dapat kok disini , petikan petikan gitar akustik dan raungan gitar listrik terdengar apik disini.
high  = treble sparkling renyah tapi sopan , peletakan cymbal terasa akurat posisinya dan tingkat keakuratan volumenya pun baik , mendekati presentasi asli yang tidak harus selalu ngecess sembarangan.

overall karakter toneking tp16 masih allrounder , dengan nilai lebih di teknikalitas terutama di frekuensi mids yang kaya nada. mengingat kualitas suara , tampilan dan kelengkapan yang ditawarkan irbad ini memiliki value yang sangat bagus dan layak dijadikan koleksi atau penggunanaan harian.


impresi bersifat subjektif sesuai kepribadian , isi kantong dan selera penulis , percaya kuping sendiri adalah memang yang terbaik. review menggunakan :
- player : meizu mx4 pro ( senjata andalan ) , soner w800i , redmi 3 , compact cq 40 laptop
- lagu : album bossanova java the best , album sierra soetedjo the one , the best of yao si ting , susan wong album some one like you.

2 comments:

  1. Om, kalau ini dibanding dengan duotress gimana?

    ReplyDelete
  2. sejauh ini review yg paling mudah dimengerti dan lengkap menurut saya ini buat TP16, thx bgt mas, sukses selalu

    ReplyDelete